[sly fa-flask] What's Hot?

Recent Trend

Part 1 : Persiapan Pembuatan Aplikasi Wisata Android

0
tutorial membuat aplikasi wisata android
Gambar 1. tutorial membuat aplikasi wisata android part 1
persiapan membuat project aplikasi wisata android. aplikasi android wisata. Tutorial ini merupakan tutorial Part-I dari beberapa rangkaian tutorial project aplikasi wisata yang telah dibahas sebelumnya. Pada tutorial ini, akan dibahas mengenai pembuatan awal project dan kebutuhan lainnya yang diperlukan dalam pengembangan aplikasi.

Karena aplikasi ini membutuhkan beberapa data seperti gambar dan penjelasan mengenai wisata, silahkan unduh file dibawah ini yang berisi file gambar dan deskripsi wisata yang akan digunakan nantinya:


Langkah 1
Buka Android Studio, lalu buatlah sebuah Project Baru.

Langkah 2
Isikan Application name, Company domain, dan tentukan Project location. Anda bisa menyesuaikannya atau silahkan ikuti gambar berikut ini:
tutorial membuat aplikasi wisata android
Gambar 2. Mengatur Nama Project Aplikasi Wisata Android

Langkah 3
Berikutnya pilih Target Android Devices, pada tutorial ini versi android yang digunakan adalah Android 4.0.3 (IceCreamSandwich).
tutorial membuat aplikasi wisata android
Gambar 3. Menentukan Target Device Aplikasi Wisata Android

Langkah 4
Selanjutnya pada pilihan Activity, pilih Empty Activity.
tutorial membuat aplikasi wisata android
Gambar 4. Menambahkan Activity

Langkah 5
Pada bagian Custumize the Activity, atur Activity Name menjadi MainActivity. dan Layout Name menjadi activity_main. Kemudian klik Finish. Sampai langkah ini, Project telah berhasil dibuat.
tutorial membuat aplikasi wisata android
Gambar 5. Pengaturan Activity

Langkah 6
Tambahkan folder assets pada Project dengan cara klik pada bagian app lalu tekan ALT+INS (Insert), pilih Folder, pilih Assets Folder. Lihat gambar untuk lebih mudahnya. Folder Assets ini berguna untuk menyimpan file tambahan yang diperlukan dalam aplikasi.
tutorial membuat aplikasi wisata android
Gambar 6. Menambahkan Folder Assets

Langkah 7
Pastikan Anda telah mengunduh file dokumen pendukung aplikasi ini. Extract Zip, kemudian copy seluruh file deskripsi (format html) di folder aset ke folder assets di project android. Lihat gambar untuk lebih jelasnya.
tutorial membuat aplikasi wisata android
Gambar 7. Menambahkan Data Deskripsi ke Assets

Langkah 8
Copy seluruh file gambar di folder gambar ke folder res/drawable di project android. Lihat gambar untuk lebih jelasnya.
tutorial membuat aplikasi wisata android
Gambar 8. Menambahkan Data Gambar ke Drawable

Sampai disini, persiapan project telah selesai dilakukan. Karena project ini hanya menggunakan data sample yang terdiri dari 4 wisata saja. Pada tutorial Part-II, akan dibahas mengenai cara pembuatan database sqlite untuk menyimpan data-data pada aplikasi. Silahkan klik tautan berikut untuk membaca tutorial selanjutnya. 

0 Response to "Part 1 : Persiapan Pembuatan Aplikasi Wisata Android"

Posting Komentar